Jejamuran, Bukan Jamur Biasa
Seperti yang telah aku janjikan sebelumnya, kali ini aku akan posting tentang kuliner (lagi). Tentu saja masih dalam rangka pulang kampung, jadi kulinernya masih seputar Magelang-Jogja. Kalau sebelumnya aku bercerita tentang tahu kupat Magelang yang hemat dan nikmat, kali ini aku akan cerita tentang kuliner yang sehat, nikmat dan bermanfaat. Apa itu? Pernah dengar dong yang namanya jamur. Kalau makan jamur? Beberapa mungkin sudah sering mencoba. Tapi ada juga yang belum pernah loh. Wah rugi amat ya. Padahal jamur itu tak hanya lezat, namun juga banyak manfaat. Antara lain meningkatkan kekebalan tubuh dan metabolisme, mencegah kanker, baik untuk jantung, aman bagi penderita diabetes, dan menurunkan berat badan. Jadi bagi yang sedang diet, jangan sungkan-sungkan mengkonsumsi menu jamur ini. Mungkin karena itulah, maka sebuah restoran di daerah Jogja memakai bahan baku jamur untuk semua jenis hidangan makanannya. Bukan hanya menu utamanya, tapi juga menu pelengkap. Nama restoran ...